-->

Bahasa Pemrograman: Python

Pengertian Bahasa Pemrograman Python, Fungsi Bahasa Pemrograman Python, Contoh Bahasa Pemrograman Python, dan Apa itu Bahasa Pemrograman Python? 

Python adalah bahasa pemrograman interpretatif multiguna dengan filosofi perancangan yang berfokus pada tingkat keterbacaan kode. Python diklaim sebagai bahasa yang menggabungkan kapabilitas, kemampuan, dengan sintaksis kode yang sangat jelas, dan dilengkapi dengan fungsionalitas pustaka standar yang besar serta komprehensif.

Python tidak seperti bahasa lain yang susah untuk dibaca dan dipahami, python lebih menekankan pada keterbacaan kode agar lebih mudah untuk memahami sintaks. Hal ini membuat Python sangat mudah dipelajari baik untuk pemula maupun untuk yang sudah menguasai bahasa pemrograman lain.

Bahasa Pemrograman: Python

Python mendukung multi paradigma pemrograman, utamanya; namun tidak dibatasi; pada pemrograman berorientasi objek, pemrograman imperatif, dan pemrograman fungsional. Salah satu fitur yang tersedia pada python adalah sebagai bahasa pemrograman dinamis yang dilengkapi dengan manajemen memori otomatis. Seperti halnya pada bahasa pemrograman dinamis lainnya, python umumnya digunakan sebagai bahasa skrip meski pada praktiknya penggunaan bahasa ini lebih luas mencakup konteks pemanfaatan yang umumnya tidak dilakukan dengan menggunakan bahasa skrip. Python dapat digunakan untuk berbagai keperluan pengembangan perangkat lunak dan dapat berjalan di berbagai platform sistem operasi.

Bahasa ini muncul pertama kali pada tahun 1991, dirancang oleh seorang bernama Guido van Rossum. Sampai saat ini Python masih dikembangkan oleh Python Software Foundation. Bahasa Python mendukung hampir semua sistem operasi, bahkan untuk sistem operasi Linux, hampir semua distronya sudah menyertakan Python di dalamnya.

Beberapa perangkat kerja atau Framework yang menggunakan python:
  • Django
  • Cubicweb
  • Pyramid
  • Web.py
  • Web2py
  • Zope
  • Flask
  • Falcon
  • Bottle
  • Wezzy.web
  • Giotto
  • Grok
Berikut contoh bahasa pemrograman Python sederhana:

Bahasa Pemrograman: Python
Coding / Penulisan
Bahasa Pemrograman: Python
Hasil / Output

Penjelasan :
  • perintah def segitiga (): harus ditutup juga dengan segitiga ().
  • print adalah perintah untuk mencetak, dan output yang akan ditampilkan adalah text yang berwarna hijau dan harus diapit dengan tanda ("isi text").
  • a dan b yang terdapat dalam script merupakan variabel.
  • float adalah tipe data numerik yang terdapat di bahasa Python.
  • luas = 0.5 * a * t merupakan rumus dari luas segitiga luas disini adalah variabel.
Bahasa Pemrograman: Python | Sumber wikipedia, nge-blogpintar and others 

0 Response to "Bahasa Pemrograman: Python"

Posting Komentar

Harap berkomentar sesuai Tema pada artikel Komputer Busuk... Komentar Sara dan Spam akan dihapus!!!
Terimakasih atas komentar yang baik dan membangun...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel